Friday, November 12, 2010

Banyak Posko Pengungsi Tak Tersentuh Bantuan

Pemerintah telah mengalokasikan dana yang cukup besar untuk tanggap darurat bencana erupsi Gunung Merapi. Kendati demikian, realitas di lapangan, banyak ditemukan posko pengungsian yang belum tidak tersentuh bantuan.

"Kami menjumpai beberapa posko seperti di Boyolali, belum mendapat bantuan," ujar anggota Komisi VIII DPR dari Fraksi PPP Muhamad Arwani Thomafi kepada okezone, Jumat (12/11/2010).



Fakta tersebut, jelas dia, merupakan hasil pengamatan Arwani langsung di lapangan. Hal ini dinilai sangat ironis, mengingat dana yang sudah disediakan pemerintah untuk tanggap darurat sangat memadai. Di mana dana tersebut masih tersedia sekira Rp190 miliar.

"Persediaan logistik sangat memadai," kata Arwani.

Dia pun berharap, pemerintah kabupaten, kecamatan, dan desa untuk segera berkoordinasi dengan Badan Nasional Penaggulangan Bencana (BNP) agar penanganan terhadap para pengungsi segera ditanggapi secara cepat.

"Stakeholder di tingkat kabupaten hingga ke bawah agar lebih cepat di dalam mengkomunikasikn kebutuhan-kebutuhan mendasar ke BNPB. Untuk itu koordinasi dan komunkasi dari stakeholder di tingkat Kabupaten, Kecamatan dan Desa perlu ditingkatkan," tuturnya. okezone

No comments:

Post a Comment