Awal Puasa, Masjid Istiqlal meluncurkan website dan radio Shoutul Istiqlal. Dua media baru tersebut diresmikan oleh Menteri Agama Suryadharma Ali.
Dalam sambutannya, Suryadharma mengatakan, kehadiran dua media informasi baru tersebut bisa meningkatkan sarana dakwah masjid yang menyentuh semua kalangan masyarakat.
"Harus bisa menjadi ikon dan contoh masjid yang multi fungsi, sebagai masjid milik negara," kata Suryadharma ketika memberi sambutan di Masjid Istiqlal, Jakarta, Minggu 31 Juli 2011.
Suryadharma mengatakan, keberadaan dua media tersebut bisa mendapat respons yang baik dari masyarakat. Selain Menteri Agama, Menteri Hukum dan HAM, Patrialis Akbar yang juga hadir mengatakan pihaknya menyambut baik keberadaan website dan radio Shautul Istiqlal tersebut.
"Bisa menjadi bagian dari sarana dakwah, baik kepada umat Islam maupun bangsa Indonesia secara umum," kata Patrialis, ketika meninjau studio radio Shautul Istiqlal.
Dalam ceramahnya, Suryadharma mengatakan bulan puasa tahun ini dapat memberi dampak baru bagi kehidupan pribadi, keluarga, sosial, bangsa Indonesia. "Semoga puasa tahun ini lebih baik dari tahun kemarin," kata Suryadharma.
Suryadharma menambahkan, ibadah puasa sejalan dengan peran bangsa dalam upaya pembangunan yang berorientasi pada perbaikan diri manusia. "Akhlak dan karakter yang baik hanya bisa dibangun dengan menghayati makna puasa," kata Suryadharma.
Dia menambahkan, banyak manfaat yang bisa didapat dari puasa. "Pantas kiranya bila suatu ketika Nabi Muhammad pernah mengatakan, seandainya umat manusia tahu keistimewaan Ramadan, mereka akan memohon seluruh bulan adalah Ramadan," kata Suryadharma yang juga ketua umum PPP ini.
sumber
No comments:
Post a Comment